Kacateknologi.com – Salah satu media sosial terbesar yang ada didunia saat ini Instagram baru saja meluncurkan beberapa fitur baru di tahun 2020 ini dan yang paling terbaru perusahaan yang dikelola oleh bos besar Facebook Mark Zuckenberg ini meluncurkan fitur yang membantu UMKM sekaligus memberikan dukungan kepada UMKM Lokal.
Fitur yang baru dirilis beberapa hari lalu ini tentunya sangat membantu para pegiat usaha ditengah masa-masa sulit akibat pandemi covid19 tentunya dengan adanya fitur Dukung UMKM di Instagram ini sangat membantu para pemilik usaha agar usahanya tetap berjalan, memang sudah menjadi hal lumrah ketika Instagram menjadi media promosi berbagai macam jenis usaha atau produk yang ingin ditawarkan.
Lantas seperti apa sih cara kerja dari Fitur baru instagram dalam hal ini fitur Umkm lokal ini? berikut ini adalah Fitur Terbaru Instagram yang mendukung umkm lokal.
Fitur Terbaru Instagram Yang Mendukung UMKM Lokal
Fitur ini biasanya akan bekerja dan terlihat di instagram versi android saja dimana kita akan melihat sebuah menu baru berupa stories bertuliskan dukung UMKM yang tersemat pada bagian stories setiap pengguna instagram.
Nah sobat seperti diataslah penampilan dari fitur Dukung UMKM yang baru dirilis oleh Instagram beberapa hari lalu ini, setiap pengguna yang memang mempunyai usaha bisa memasukan barang yang dijual kedalam story Dukung UMKM yang disediakan instagram tersebut.
Nantinya Setiap orang yang mengetuk story Dukung umkm ini bisa melihat apa saja yang ditawarkan oleh para pengusaha dan ketika mengetuk atau membuka fitur ini sobat akan melihat gabungan beberapa postingan pengusaha yang menggunakan fitur ini secara bersamaan, jadi jika ada yang melakukan tap otomatis yang meihat akan langsung dibawa ke halaman isntagram si penjual.
Apakah Semua UMKM Bisa Menggunakan Fitur Ini?
Jika sobat bertanya-tanya apakah semua pegiat usaha bisa menggunakan fitur ini? jawabannya bisa semua jenis Umkm lokal bisa menggunakna fitur ini contoh beberapa postingan yang sudah saya lihat seperti umkm rumah makan, kemudian motor hingga parfum seperti berikut ini.
Jadi pada intinya semua user bisa menggunakan dan memanfaatkan fitur Dukung UMKM lokal ini tentunya dengan adanya fitur ini sangat-sangat membantu para pengusaha umkm yang mungkin sedang dalam masa sulit selama pandemi ini berlangsung, dengan cara ini para pemilik umkm bisa mempromosikan apa yang akan mereka jual.
Apakah Fitur Dukung UMKM ini Berbayar?
Bagi yang bertanya-tanya apakah fitur ini berbayar atau gratis? jawabannya adalah gratis berbeda dengan media promosi lainnya yang ditawarkan instagram yang harus mengeluarkan uang sungguhan untuk mempromosikan suatu produk, dengan menggunakan fitur Dukung UMKM ini si pengguna tidak perlu mengeluarkan biaya agar bisa menggunakannya.
Nah sobat demikianlah Fitur Terbaru Instagram yang mendukung UMKM Lokal tentunya fitur ini saya rasa akan sangat bermanfaat bagi yang ingin mempromosikan usahanya agar tetap berjalan seperti biasa ditengah sulitnya masa akibat pandemi Covid19.