Cara Menonaktifkan Sementara Akun Instagram Lewat HP

Kacateknologi.com – Cara Menonaktifkan Sementara Akun Instagram Lewat HP, Menggunakan media sosial instagram memang suatu aktifitas yang memang menyenangkan dan mengasyikkan dikala penatnya aktifitas di dunia nyata, melalui sosial media kita tetap bisa bercengkrama walaupun tidak secara langsung dimana kita bisa saling bertukar kabar, mengirim voice note, atau melakukan panggilan video melalui fitur yang tersedia.

Tapi tak selamanya menggunakan instagram akan membawa kebahagiaan terkadang ada masanya kita ingin rehat sejenak dari aktifitas mengakses sosial media dalam hal ini instagram, nah bagi sobat yang mungkin ingin sejenak istirahat dan menenangkan diri dari interaksi dunia maya, tahukah sobat kalau kita bisa menonaktifkan akun IG kita sementara?

Ya, fitur menonaktifkan Instagram sementara ini masih jarang diketahui banyak orang padahal sudah diluncurkan pihak IG sejak lama dan bisa digunakan apabila kita ingin rehat dari dunia maya.

Baca Juga : Cara Membuat Linktree Instagram Untuk Online Shop 2021

berapa lama akun instagram bisa dinonaktifkan sementara? untuk sampai kapan tenggat waktunya, sobat bisa menentukan sendiri sampai kapan ingin menonaktifkan fitur tersebut, dan pada artikel kali ini saya akan membahas cara menonaktifkan IG sementara melalui HP

Cara Menonaktifkan Sementara Akun Instagram Lewat HP

Caranya sendiri sangat mudah ya sobat hanya perlu beberapa langkah saja dan berikut ini adalah caranya.

1. Login ke IG Melalui Browser

Cara menonaktifkan sementara akun IG pada HP sendiri cukup mudah, login seperti biasa, tetapi cara login kali ini kita harus menggunakan bantuan browser google chrome dan tidak login melalui aplikasi, karena fitur untuk menonaktifkan akun IG ini hanya bisa dilakukan melalui peramban/browser.

2. Klik Menu Edit Profil

Nah langkah keduanya apabila sobat telah login ke instagram melalui browser entah itu melalui HP ataupun Laptop, silahkan tap menu edit profil yang tertera pada profil akun Instagram kita.

Cara Menonaktifkan Sementara Akun Instagram Lewat HP
Edit Profil Instagram

Silahkan sobat tap menu edit profil yang tertera pada profil instagram masing-masing, jika sudah sekarang kita lanjut ke langkah berikutnya.

3. Tap Menu Nonaktifkan Sementara Akun Saya

Nah pada bagian inilah kita bisa menonaktifkan sementara akun IG kita, silahkan scroll sampai kebawah dan sobat akan melihat menu berwarna biru dan bertuliskan Nonaktifkan Sementara Akun Saya kira-kira seperti berikut ini tampilannya.

berapa lama akun instagram dinonaktifkan sementara
Nonaktifkan sementara akun IG

Nah setelah sobat menonaktifkan akun, maka otomatis akan nonaktif dengan sendirinya, dan sesaat sobat telah menekan tombol nonaktifkan akun saya, maka sobat akan otomatis keluar dari akun IG yang ada.

Berapa Lama Akun Instagram Dinonaktifkan Sementara?

Berapa lama sih saya bisa menonaktifkan akun Instagram kita? sebenarnya tidak ada batasan untuk menonaktifkan akun IG ini, dimana kita bisa menentukan sendiri sampai kapan ingin menonaktifkan akun IG kita.

Baca Juga : 3 Langkah Mudah Mengetahui Sejarah Username Akun Instagram

Bagaimana Mengaktifkan Kembali Akun IG Yang Dinonaktifkan?

Bagaimanakah caranya kita mengaktifkan akun Instagram yang sudah dinonaktifkan sebelumnya? cara mengaktifkannya sendiri sangatlah mudah, dimana kita hanya perlu login seperti biasa dan menggunakan browser seperti pada saat kita menonaktifkan akun IG.

Untuk mengaktifkannya cukup mengetikkan alamat email / username beserta password nya, maka otomatis akun IG sobat akan kembali aktif.

tapi sobat butuh waktu 8 jam untuk bisa mengaktifkan kembali akun IG setelah dinonaktifkan.

Dampak Menonaktifkan Akun Instagram?

Apakah ada efek samping atau dampak setelah kita menonaktifkan akun IG, dampak dari kita menonaktifkan akun instagram adalah profil kita tidak bisa ditemukan oleh pengguna lainnya di instagram, meskipun sudah mengikuti akun IG kita.

Demikianlah artikel tentang Cara Menonaktifkan Sementara Akun Instagram Lewat HP dimana cara ini tidak hanya berfungsi pada android saja, tapi bisa kita lakukan juga melalui Komputer / PC, semoga bermanfaat ya sobat.

Kaca Teknologi
Kaca Teknologi

Official account of KacaTeknologi.com

Articles: 609

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *