Kacateknologi.com – Barcode atau yang biasa disebut QR Code merupakan salah satu fitur yang diluncurkan anak perusahaan facebook tersebut jika pada kesempatan sebelumnya saya pernah membahas 3 Cara Melihat Barcode WhatsApp (WA) di HP Sendiri Terbaru pada kesempatan kali ini saya akan berbagi Cara membuat barcode atau QR Code Whatsapp ya mungkin kata QR Code masih sedikit terdengar asing di telinga para pengguna ( WA ) karena lebih sering menyebutnya dengan kata Barcode.
Barcode atau QR Code sendiri biasanya kerap kali digunakan oleh para pebisnis sehingga calon pembeli atau pengguna jasa bisa tertuju langsung ke aplikasi Whatsapp sebagai media untuk melakukan pembicaraan tentang produk atau jasa terkait dan dengan adanya fitur QR Code ini membuat para calon konsumen yang ingin bertanya jauh lebih mudah menghubungi si pebisnis tanpa harus menyimpan nomor si penyedia jasa terlebih dahulu.
Dimana cara kerjanya sendiri benar-benar mudah calon konsumen hanya perlu melakukan scanning agar bisa terhubung dengan pebisnsis.
Saya rasa cara ini sangat cocok buat anda yang sedang menjalankan bisnis terlebih lagi via online agar lebih akrab dengan calon konsumen tentunya.
Cara Membuat Barcode atau QR Code di WA
Cara membuat kode batang nya sendiri sangatlah mudah dan sederhana ya sobat, dimana langkah pertama yang harus dilakukan yaitu membuat sebuah link ( yang berisikan nomor bisnis anda ) sehingga nantinya ketika link tersebut diubah kedalam bentuk QR Code si calon konsumen bisa memindai kode tersebut dan langsung terhubung ke nomor yang dimasukkan tadi.
Untuk membuat nomor bisnis kita menjadi sebuah link sendiri cukup mudah langkahnya yaitu seperti berikut.
Membuat Nomor WA Menjadi Sebuah Link
nah langkah pertama siapkan nomor bisnis yang ingin digunakan sebagai media chatting nantinya, jika sudah silahkan ganti nomor berikut ini dengan nomor hp sobat.
https://api.whatsapp.com/send?phone=081398509553
Silahkan sobat ganti nomor yang saya tandai dengan warna merah dengan nomor sendiri, dan nomor diatas hanyalah sebuah contoh.
Jika sudah maka sekarang lakukan ujicoba dan memastikan kalau link tersebut benar-benar aktif caranya silahkan copy-paste link tersebut di bar pada browser sobat, disini saya sedang menggunakan PC, jika sudah di copas silahkan tekan enter.
Jika berhasil maka tampilannya akan seperti berikut ini.
nah jika tampilan seperti diatas menandakan kalau nomor WA yang diinput tadi telah berubah menjadi sebuah link yang nantinya akan diubah lagi kedalam bentuk Kode Batang atau QR Code.
Cara Membuat Kode Batang Atau Barcode WhatsApp
Sekarang kita memasuki langkah terakhir yaitu membuat sebuah Barcode atau QR Code dengan mudah, disini saya tidak akan menggunakan bantuan aplikasi tetapi kita akan menggunakan QR Generator.
- Buka Situs web QR Code Generator
- Paste nomor yang sudah dijadikan link tadi
- Tekan tombol buat QR Code.
jika masih kurang jelas mari simak gambar berikut ini.
Nah jika sudah sampai disini kita telah berhasil untuk membuat QR Code atau Barcode Whatsapp langkah tearkhir yang harus dilakukan yaitu mengunduh si barcode tersebut dan simpan di file atau galeri sobat.
Yang membuat situs web QR Code Generator unik adalah dimana kita bisa menambahkan sebuah bingkai di bagian QR Code dan tenetunya lebih menarik perhatian.
Sampai disini kita sudah berhasil untuk membuat sebuah QR Code di WhatsApp untuk keperluan bisnis sobat.
Cara Melakukan Pemindaian atau Scanning QR Code
Gak lucu dong kalau ktia tahu cara membuat, tapi gak tahu cara melakukan scanning di barcode tersebut? untuk bisa menggunakan barcode tersebut cukup mudah dan juga simple ya sobat caranya sebagai berikut
- Buka aplikasi Whatsapp
- Pilih menu Scan Code
- Arahkan Kamera kearah QR Code yang telah dibuat tadi
Sebenarnya caranya hampir sama seperti ketika ingin masuk ke WhatsApp web dimana harus melakukan pemindaian telebih dahulu.
Manfaat Membuat QR Code atau Barcode pada WA
Bagi para pengguna biasa tentunya hal ini terlihat sepele “hanya sebuah barcode” tetapi berbanding balik bagi para pebisnis dengan adanya kode batang ini membuat calon konsumen mudah dalam melakukan interaksi kepada calon penjual tanpa harus menyimpan nomornya terlebih dahulu.
Selain itu QR Code ini masih banyak yang belum mengaplikasikannya karena sebagian besar pebisnis masih menggunakan cara promosi melalui sosmed kemudian meminta calon konsumen untuk menyimpan nomornya terlebih dahulu.
Dan manfaat terakhir si Barcode ini bisa diakses oleh semua type smartphone dan bagusnya lagi semua jenis smarpthone sudah mendukung fitur ini yang menjadikannya suatu kebutuhan.
Nah sobat demikianlah Cara Membuat Barcode atau QR Code WhatsApp dengan mudah untuk membuatnya sendiri tidak memerlukan waktu yang lama cukup 5 menit dan barcode pun jadi, selamat mencoba ya sobat.