Kacateknologi.com – Cara Mengembalikan File Yang Terhapus di HP Oppo F9 sebuah file baik itu berupa file gambar ataupun folder yang disimpan dalam sebuah smartphone memang sangat memudahkan bagi siapapun yang menyimpannya dalam smartphone, namun terkadang sewaktu-waktu bisa saja file penting yang disimpan di smartphone tersebut terhapus secara tidak sengaja.
Baca Juga : Cara Screnshoot HP Oppo F9
Pernahkah sobat berniat untuk menghapus sebuah file tetapi yang dihapus bukanlah file yang ingin kita hapus, melainkan sebuah file penting yang kita hapus? atau dengan kata lain tidak sengaja menghapus sebuah file yang dianggap penting? saya yakin sobat sekalian pernah mengalami hal tesebut.
Lantas apakah file yang tidak sengaja terhapus tersebut masih bisa dikembalikan? pada artikel kali ini saya akan berbagi pengalman pribadi tentang Cara Mengembalikan File Yang Terhapus di HP Oppo F9 .
Cara Mengembalikan File Yang Terhapus di HP Oppo F9
- Masuk ke Galeri, silahkan sobat masuk ke Galeri yang tersedia di halaman utama smartphone Oppo F9 sobat.
- Pilih Menu Album, jika sudah masuk ke Galeri silahkan sobat tap menu Album kemudian scroll ( gulirkan ) smartphone sobat hingga ke bawah.
- Masuk Menu Baru Saja Dihapus, yang terakhir silahkan sobat masuk ke menu Baru saja dihapus, seperti yang saya bilang layaknya recycle bin file seperti foto yang terhapus tidak akan langsung lenyap, tapi akan disimpan terlebih dahulu di folder tersebut kurang lebih selama 30 hari lamanya.
- Pilih File Foto yang ingin dikembalikan, jika sudah menemukan foto yang ingin dikembalikan, silahkan sobat ketuk menu Pulihkan yang biasanya terdapat di bagian bawah layar smartphone.
Menu Folder Album Oppo F9 |
Memgembalikan File Yang dihapus |
Nah sobat sampai dsini dulu pembahasan kita kali ini, semoga bisa bermanfaat ya sobat.