5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar

5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar

5 daftar profesi bidang IT dengan gaji besar atau tinggi. Untuk anda yang sedang bekerja, pindah profesi bukanlah hal yang asing. Hanya saja patut diperhitungkan apakah hal itu cocok untuk anda atau tidak ? dan pastinya anda harus menanggung resiko. Untuk anda yang belum bekerja atau masih bingung ingin mnegambil profesi apa ? artikel ini akan menjelaskan 5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar.  1. Programmer Komputer 2. Android Software Engineer 3. Game Designer 4. System Administrator 5. Animator
Profesi-profesi pekerjaan memang menjadi salah satu hal yang selalu ditanyakan setiap orang. Mungkin ketika anda bertemu seseorang yang akan ditanyakan setelah kabar adalah “Sekarang kerja apa ?” dan pastinya kita akan sedikit gengsi untuk menjawab hal ini dan anda akan menceritakan tentang profesi anda untuk meyakinkan kepada orang-orang bahwa anda benar-benar sukses dengan profesi yang anda miliki.
Hal tersebut tidaklah salah yang salah adalah ketika anda mengada-ada perihal itu. Alangkah baiknya jika anda berkata jujur karena semuanya pun butuh yang namanya proses. Anda tidak usah gengsi menceritakan profesi yang sedang anda jalani meskipun terpandang kurang bagus di mata orang lain. Dibandingkan anda harus berbohong yang nantinya dapat membuat anda lebih malu lagi dan kemungkinan banyak orang yang tidak simpatik lagi kepada anda.
Untuk anda yang sedang bekerja, pindah profesi bukanlah hal yang asing. Hanya saja patut diperhitungkan apakah hal itu cocok untuk anda atau tidak ? dan pastinya anda harus menanggung resiko. Untuk anda yang belum bekerja atau masih bingung ingin mnegambil profesi apa ? artikel ini akan menjelaskan 5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar.

5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar

1. Programmer Komputer

Programmer Komputer bekerja di berbagai industri, tetapi umumnya di kantor sebagai karyawan yang digaji yang membuat atau menulis perangkat lunak komputer seperti menulis, mendesain, men-debug, memecahkan masalah, dan memelihara kode sumber yang terkait dengan berbagai program komputer. Mereka juga memastikan bahwa semua kode sumber ditulis dalam bahasa pemrograman yang dapat dipahami oleh komputer sehingga program kemudian dapat digunakan oleh pengguna.
Pemrogram komputer juga harus mengetahui tentang algoritma dan  harus memiliki pengetahuan menyeluruh tentang Java / Java EE, C, C ++, C #, .NET, Java Script, dan bahasa pemrograman lain yang relevan dengan pekerjaan tersebut, adapun keterampilan komunikasi tertulis dan verbal yang kuat juga merupakan hal penting. Mereka harus dapat bekerja dalam lingkungan tim dan selalu tetap terbarui dengan teknologi dan bahasa pemrograman baru yang tersedia.
Programmer pun banyak jenisnya ada Web Programmer, Game Programmer, Desktop Programmer dll.
Gaji rata-rata perbulan secara umum : 86.621.920,00 – 168.760.000,00
 

2. Android Software Engineer

Seorang Android Developer bekerja sebagai pembuat aplikasi yang berbasiskan Android. Android Developer harus menguasai bahasa pemorgaman seperti java, kotlin, dart, c#, javascript dan masih banyak lagi dan harus bisa menyesuaikan diri dengan kemajuan atau perkembangan teknologi.
Aplikasi yang digunakan seperti : Android Studio, Eclipse, Xamarin dll.
 
Gaji rata-rata perbulan secara umum : 72.381.920,00 – 163.573.120,00
 

3. Game Designer

Game Designer adalah seseorang yang membuat suatu game atau permainan dengan menyesuaikan segalanya dan mengatur bahwa game nya tetap menantang, menarik dan tidak membuat player bingung dalam memainkannya.
Game Designer juga harus menguasai aplikasi-aplikasi yang biasa digunakan dalam proses modeling seperti : Blender, Maya, Cinema4D dan lain-lain 
Gaji rata-rata perbulan secara umum : 45.083.840,00 – 119.843.840,00
 

4. System Administrator

System administrator adalah sesosok yang bertugas untuk bertanggung jawab untuk menjaga konfigurasi dan keamanan sistem operasi dari sebuah komputer, khususnya komputer multi-pengguna seperti komputer server yang biasanya terletak pada perusahaan-perusahaan besar.
 
Seorang System Administrator juga harus menguasai lebih dari satu sistem operasi hal ini bertujuan agar sang sysAdmin dapat menciptakan jaringan dan sistem yang handal karena kita ketahui bahwa setiap sistem operasi memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing.
Gaji rata-rata perbulan secara umum : 43.021.920,00 – 102.043.840,00
 
 

5. Animator

Animator adalah seorang seniman yang menciptakan berbagai ragam gambar yang akan membentuk ilusi seolah-olah bergerak pada saat ditayangkan dengan cepat yang disebut dengan frame. Animator dapat bekerja dalam berbagai bidang seperti film, televisi, video game, dan Internet.

Adapun aplikasi yang harus dikuasai oleh seorang animator sama seperti Game Designer yang membedakan hanyalah tujuannya dalam menggunakan aplikasi-aplikasi tersebut.
Gaji rata-rata perbulan secara umum : 37.963.840,00 – 99.680.000,00
Itulah 5 Daftar Profesi Bidang IT dengan Gaji Besar semua data saya ambil dari Payscale.com semoga dengan artikel ini anda sudah tidak kebingungan lagi untuk menentukan profesi anda terutama dalam bidang IT.
Kaca Teknologi
Kaca Teknologi

Official account of KacaTeknologi.com

Articles: 609

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *